news

Upacara Bendera

Berbicara tentang Upacara Bendera pastinya setiap warga negara mengetahui tentang hal ini. Upacara Bendera merupakan tradisi kenegaraan yaitu mengibarkan bendera yang di implementasikan oleh berbagai macam kalangan sebagai rutinitas pekanan, bulanan, dan tahunan. Upacara bendera merupakan salah satu upaya dalam menumbuhkan budi pekerti dan karakter bangsa kepada para siswa. Dalam Upacara Bendera, peserta didik diajak untuk berlatihan kepemimpinan dengan menjadi seorang pemimpin yang memimpin kelompoknya dan menumbuhkan rasa kerjasama antarsiswa, dengan bergantian menjadi petugas upacara pengibaran bendera. (By Google, Rev Merry)

read more
Cooking Class

Dunia anak-anak merupakan dunia dimana waktu mereka banyak dihabiskan untuk bermain. Namun ada beberapa orang tua yang khawatir, karena masih ada yang kebingungan dalam memberikan beberapa kegiatan yang mendidik dengan cara bermain. Bermain sambil belajar merupakan sebuah hal yang sangat disukai oleh kebanyakan anak-anak. Salah satunya dengan kegiatan Cooking. Dengan melibatkan anak dalam kegiatan cooking, anak-anak dapat membuat makanan secara langsung seperti makanan yang biasa mereka makan. Selain itu, anak juga dapat  mengenal bahan makanan dan peralatan yang digunakan dalam memasak. Kegiatan cooking dapat menjadi media pembelajaran yang baik untuk anak. Banyak hal yang dapat dipelajari saat membuatnya, seperti mengajarkan mereka untuk lebih bersabar, berkomunikasi, berkreasi, ilmu pengetahuan, dan bagaimana cara membuat dan mengolah makanan yang sehat. (By Google, Rev Merry)

read more
Hari Anak Nasional (HAN) 2019

Kegiatan Hari Anak Nasional berjalan dengan lancar. Seluruh anak sangat gembira karena mengalami secara langsung pembelajaran dengan membuat hasil karya dengan mencetak jari tangan dengan teknik Finger Painting, lalu diletakan ke dalam bingkai. (By Kristin, Rev Merry)

read more
Ibadah Awal Tahun Pembelajaran 2019-2020

Dalam meningkatkan spiritualitas dan perkembangan iman anak, maka perlu pembiasaan berdoa yang baik dan tertib disertai kebersamaan. Selain itu juga, sebagai sebuah ucapan syukur dan mohon berkat dalam pembelajaran ke depan, maka KB-TK Tarakanita mengadakan ibadah awal tahun. Kegiatan misa awal tahun ajaran dipimpin oleh Romo Tino. Dalam kegiatan ibadah ini, peserta didik diajak oleh Romo Tino untuk selalu mensyukuri keadaan dan berbagi dengan sesame, terutama teman di sekitarnya. Dalam kegiatan ini pun, peserta didik mengikuti ibadah dengan gembira. (Merry)

read more
Seminar Parenting

Anak adalah “Mutiara” bagi setiap orang tuanya. Selain sebagai penerus generasi, anak selalu diharapkan mampu menjadi “manusia unggul”, lebih dari yang dapat dicapai oleh kedua orang tuanya. Untuk itu setiap orang tua akan berusaha keras untuk memberikan yang terbaik bagi anaknya. Selain memilih sekolah, orang tua juga perlu mencari informasi tentang bagaimana cara mendampingi anak terutama dalam menstimulasi anak agar dapat berkembang secara optimal. Kejadian yang dialami oleh anak setiap hari sering kali juga menuntut orang tua untuk memiliki lebih banyak informasi agar dapat menjawab permasalah yang ada. OLeh sebab itu, diadakanlah seminar tentang Penganalan Bakat Anak melalui Fingerprint Analysis. Fingerprint Analysis adalah suatu sistem analisa sidik jari yang bertujuan untuk mengungkapkan potensi genetik seseorang dalam kaitannya dengan bakat, kecerdasan, perilaku, karakter, dan motivasi. Fingerprint ini lebih baik dilakukan pada anak-anak, karena orangtua dapat lebih mudah memberikan arahan saat masih kecil. Orangtua perlu untuk mengetahui bakat dan karakter pada anaknya agar mereka bisa membantu mengembangkan potensi dalam diri anak. (Merry)

read more