news

Jalan Salib

Memasuki masa prapaskah, peserta didik KB-TK Tarakanita Citra Raya mengikuti kegiatan jalan salib. Sebelum bersama-sama jalan salib, peserta didik diajak untuk berdoa dalam kegiatan APP di perpustakaan. Selama mengikuti doa jalan salib, peserta didik tertib dan penuh hikmat berdoa.  Jalan salib dilaksanakan setiap Jumat. Peserta didik setiap jenjang KB sampai TKB bersama-sama diajarkan dan ditanamkan sejak dini pengenalan akan Tuhan Yesus yang sudah mati di atas kayu salib dan Tuhan yang berkuasa yang dapat bangkit dari antara orang mati.

read more
Valentines Day

Selasa, 14 Februari 2017 KB-TK Tarakanita Citra Raya turut merayakan hari kasih sayang atau istilah yang umum Valentine. Pada momen ini, peserta didik mengadakan acara tukar kado. Jauh hari sebelumnya, peserta didik telah membawa kado yang dibungkus dengan kertas kado  dan diberi nomor kado. Sebelum masuk pada acara inti, peserta didik diajak terlebih dahulu sama-sama menyaksikan cerita tentang makna hari kasih sayang.

read more
Gong xi gong xi fat chai

Kamis, 09 Februari 2017 peserta didik KB-TK Tarakanita Citra Raya merayakan imlek. Keceriaan terlihat saat peserta didik memakai baju nuansa imlek (merah dan pink).  Kegiatan imlek kali ini dimulai dengan pengenalan makanan khas imlek. Peserta didik dikenalkan makanan khas imlek berupa manisan, kue keranjang, bakpau, jeruk mandarin, dan kue lapis. Setelah diajak keliling mengenal jenis makanan khas imlek, peserta didik diajak ke Aula bersama untuk menyaksikan penampilan barongsai yang dibawakan oleh peserta didik TKA Dhimas dan Ariya.

read more
Pertemuan orang tua calon peserta didik tahun ajaran 2017-2018

Sabtu, 11 Februari 2017 KB TK Tarakanita mengadakan pertemuan pemaparan visi misi bagi orang tua calon peserta didik tahun ajaran 2017-2018. Pertemuan yang ber agendakan membahas visi misi serta pengukuran seragam berlangsung dengan tertib dan lancar. Pertemuan berlangsung di Aula KB-TK Tarakanita. Hujan yang turun tidak menyulutkan semangat orang tua untuk hadir. Satu per satu orang tua mulai hadir walaupun terlambat.

read more
Learning by doing

Tik tik bunyi hujan … di atas genteng … saat ini kita memasuki musim hujan. Rasanya hujan turun hampir setiap hari. Berbicara tentang hujan, perlu edukasi sejak dini bagaimana cara melindungi diri dari hujan. Jenjang KB merupakan awal yang baik untuk menanamkan cara sederhana yang dapat diterapkan dalam suatu situasi seperti hujan. Kali ini, peserta didik diberi pengalaman nyata saat turun hujan. Bagaimana peserta didik dapat melindungi diri saat hujan?

read more