Article Detail
Ibadat Awal Tahun
Tidak terasa waktu berjalan begitu cepat. Peserta didik kembali memasuki tahun ajaran baru. Sebelum masuk dalam pembelajaran, peserta didik bersama-sama mengikuti ibadat awal tahun. Ibadat awal tahun berlangsung pada hari Jumat, 29 Juli 2016 di Aula KB-TK Tarakanita Citra Raya. Ibadat dipimpin oleh Rm. Sipri, SS.CC. Dalam ibadat yang berlangsung, peserta didik diajak bernyanyi gembira lagu-lagu sekolah minggu. Peserta didik diajak untuk bersyukur, berdoa bersama, dan mohon berkat agar Tuhan selalu memimpin dan memberkati selama ajaran baru. Kiranya tahun ajaran baru ini, peserta didik lebih dapat bergembira, senantiasa mengucap syukur, dan terus memiliki semangat. Tuhan berkati. (Nora)
Ibadat Awal Tahun
Pada tanggal 28 Juli 2017 KB-TK Tarakanita Citra Raya mengadakan ibadat awal tahun, sebagai bentuk ucapan syukur dalam memulai kegiatan pembelajaran tahun 2017-2018. Ibadat ini dipimpin oleh Romo Siprianus, SS. CC dengan harapan kegiatan ini dapat mengajak perserta didik untuk belajar mengucap syukur kepada Tuhan dalam bentuk kasih dan persahabatan di sekolah.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu-lagu sekolah minggu misalnya, happy ya ya ya, kingkong, Yesus sayang semua dan Bapa Terima Kasih. Anak- anak bersemangat dalam menyanyikan lagu pujian anak-anak. Setelah menyanyikan lagu-lagu di lanjutkan dengan cerita yang menarik dari Romo.
Harapan dengan diadakanya ibadat awal tahun ini KB-TK Tarakanita Citra Raya diberkati rahmat Tuhan dan diberi kelancaran dalam menjalani Tahun Pembelajaran 2017-2018.
-
there are no comments yet