Article Detail

AYO BELANJA

Bulan Maret merupakan kegiatan yang diisi dengan Market Day.  Jumat, 17 Maret 2017 seluruh peserta didik dari jenjang KB,TKA dan TKB diajak pergi belanja ke Indomart. Tujuan dari kegiatan ini ialah untuk mengenalkan dan mengajarkan peserta didik tentang uang, fungsi uang, dan mengenal profesi kasir.

Sebelum diajak belanja peserta didik diberikan penjelasan terlebih dahulu tentang manfaat uang secara sederhana, setelah itu peserta didik diajak berjalan kaki mengunjungi salah satu Indomart terdekat  dengan sekolah. Peserta didik semangat dan antusias saat tiba di Indomart mereka disambut hangat oleh petugas indomart. Peserta didik bergegas mengambil keranjang untuk belanja.

Peserta didik secara mandiri mengambil barang yang akan dibeli. Dengan semangat juang 45 peserta didik “memborong” makanan yang mereka suka. Setibanya dikasir dan saat membayar makanan/barang yang dibeli, petugas telah siap memilih makanan yang dapat dibeli oleh peserta didik. Sebelumnya pihak sekolah telah memberikan pengumuman agar orang tua membekali anak dengan uang Rp 15.000; (lima belas ribu rupiah) dengan nominal uang tersebut, peserta didik dapat membayar makanan yang dibeli.

Banyak nilai yang diambil dari kegiatan ini. Peserta didik memiliki pengalaman langsung untuk belanja dan menukar belanjaan dengan uang yang telah dibawa, peserta didik dapat sabar dalam menunggu giliran(antre) saat membayar, Jika dalam sehari-hari anak-anak sering belanja dengan mama atau papa tapi akan berbeda rasa saat berbelanja dengan teman-teman dan guru sekolah. Tidak semua makanan yang mereka pilih dapat dibeli, akan tetapi kegembiraan dan sukacita tidak akan pernah habis dalam kenangan anak-anak. Semangat!! (Nora)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment